SOROT JABAR – Kepolisian Daerah Jawa Barat (Polda Jabar) menggelar kegiatan silaturahmi bersama PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Garut, Selasa (20/05/2025). Acara berlangsung di Rumah Makan Curug Sampireun, Jl. Patriot, Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, dari pukul 11.00 hingga 15.45 WIB.
Silaturahmi ini merupakan agenda tahunan dari Direktorat Intelijen Keamanan Polda Jabar, yang bertujuan untuk mempererat komunikasi, kolaborasi, dan koordinasi dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, khususnya di wilayah Kabupaten Garut dan sekitarnya.
Dalam pertemuan ini, dibahas berbagai isu strategis terkait keamanan di lingkungan masyarakat penerima manfaat program PNM, khususnya nasabah program Mekaar (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera). Mekaar merupakan salah satu program unggulan PNM dalam memberdayakan jutaan perempuan prasejahtera melalui pembiayaan dan pendampingan usaha mikro dan ultra mikro.
“Kolaborasi antara Polri dan PNM merupakan bentuk sinergi antara lembaga negara dengan BUMN dalam mewujudkan ketahanan ekonomi rakyat,” ujar perwakilan Direktorat Intelkam Polda Jabar dalam sambutannya. “Polri hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra strategis dalam memberikan rasa aman bagi seluruh elemen masyarakat.”